Tiket Masuk Obelix Hills

Tiket Masuk Obelix Hills, Tempat Nongkrong Hits di Jogja

Posted on

Jogja memang salah satu daerah yang punya banyak tempat wisata dan nongkrong yang hits banget.

Jika sebelumnya kita sudah membahas tentang Heha Sky View dan Heha Ocean View, maka ada satu tempat lagi yang tak boleh kalian lewatkan.

Destinasi wisata yang satu ini juga sedang viral dan hits di kalangan masyarakat Jogja dan sekitarnya, namanya adalah Obelix Hills.

Memangnya seperti apa sih tempat tersebut hingga bisa jadi primadona di kalangan wisatawan?

Mari simak harga tiket masuk Obelix Hills, jam operasional serta daya tariknya yang membuat tempat tersebut begitu hits.

Informasi Seputar Obelix Hills

Obelix Hills dikenal sebagai salah satu tempat nongkrong yang lagi hits di daerah Yogyakarta sekarang ini.

Berlokasi di daerah perbukitan, Obelix Hills ini menghadirkan panorama yang begitu indah. Apalagi ketika waktu sunset tiba, maka pemandangannya semakin memukau.

Selain itu, disana juga ada sekitar 30 spot foto yang keren dan instagramable. Bisa jadi tempat menarik bagi kalian untuk hunting foto.

Harga Tiket Masuk Obelix Hills

Untuk tarif biaya masuknya sendiri berbeda di hari biasa dan akhir pekan. Berikut daftarnya untuk kalian :

Jenis Tiket Harga Tiket
Weekday Rp 15.000/pack
Weekend Rp 20.000/pack
Parkir Motor Rp 3.000
Parkir Mobil Rp 5.000
Wisata Lainnya:  Harga Tiket Masuk Curug Leuwi Hejo, Nikmati Air Terjun Nan Memesona

Nah bagi yang ingin berfoto di beberapa spot yang instagramable, maka juga dikenakan biaya tambahan sebagai berikut :

  • The Swings (ayunan setinggi 12 meter di pinggir tebing) = Rp30.000 (single), Rp50.000 (couple)
  • Eagle Nest (tempat bersantai dari jaring di pinggir tebing) = Rp15.000 per orang
  • The Edge at Rock Bar (cantilever deck yang menjorok sejauh 4 meter ke jurang, termasuk lantai kaca Sky Walk) = Rp25.000 per orang (2 jam)
  • Casa Mexicana (bangunan warna-warni seperti rumah-rumah di Meksiko, termasuk rock climbing) = Rp10.000 per orang

Namun tak perlu khawatir, selain daftar diatas, Obelix Hills juga punya banyak spot foto yang gratis dan tidak dikenakan biaya tambahan.

Jam Buka Obelix Hills

Obelix Hills buka setiap hari dengan jam operasional yang berbeda-beda. Untuk hari Senin sd Jumat, buka mulai dari jam 10.00 sampai 15.00 WIB.

Sedangkan untuk akhir pekan dan hari libur nasional buka mulai dari jam 07.00 sampai dengan 21.00 WIB.

Wahana dan Fasilitas Obelix Hills

Tempat yang satu ini menjelma menjadi salah satu tempat nongkrong paling hits di kota Jogja dikarenakan berbagai macam fasilitas menarik yang dihadirkannya.

  • Tempat Nongkrong

Daya tarik utama dari Obelix Hills tentu saja sebagai tempat nonkrong yang kekinian di dareah Jogjakarta.

Apalagi dengan panorama indah yang disajikannya menjadikan tempat ini sebagai salah satu destinasi wisata yang sangat disukai.

Wisata Lainnya:  Tiket Masuk Ocean Park, Waterpark Terfavorit di Tangerang 

Kalian bisa menghabiskan waktu bersantai sambil mencicipi berbagai kuliner yang ada disana ditemani dengan panorama alam yang sangat indah.

  • Spot Foto Instagramable

Tak lupa juga berbagai spot foto keren yang bisa kita dapati di tempat ini. Beberapa tempat memang sudah dirancang khusus sebagai lokasi untuk berfoto bagi para pengunjung.

Kurang lebih ada sekitar 30 spot foto yang menarik. Beberapa diantaranya dikenakan biaya tambahan namun ada juga yang bisa kalian gunakan secara gratis.

  • The Swing

Ingin mencoba wahana yang sedikit menantang? Maka kalian wajib coba The Swing. Sebuah ayunan raksasa yang muat untuk 2 orang ini bisa membawa kalian berayun hingga ketingian 12 meter di pinggur tebing.

  • Eagle Nest

Kemudian tempat yang juga tak kalah menarik di Obelix Hills adalah Eagle NEst. Hanya bermodalkan jaring tali tambang, kalian bisa merasakan pengalaman berfoto diatas jurang.

Memang sedikit menantang dan memacu adrenalin, tapi pastinya akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Harga tiketnya pun sangat terjangkau hanya Rp 15.000 saja.

  • The Edge at Rock Bar

Lalu ada juga wahana The Edge at Rock Bar, sebuah tempat nongkrong yang unik karena berlokasi 4 meter menjorok ke arah jurang.

Sehingga akan sedikit menantang namun juga menghadirkan panorama alam yang begitu indah. Untuk bisa menikmatinya kalian dikenakan tarif RP 25.000/orang untuk 2 jam.

  • Casa Mexicana
Wisata Lainnya:  Tiket Masuk Darajat Pass, Pemandian Air Panas Swiss van Java 

Untuk kawasan yang satu ini memang dirancang cukup unik karena memiliki suasana khas kota Meksiko. Dengan berbagai warna yang mencolok, tempat ini cocok banget jika dijadikan sebagai spot berfoto ria.

Alamat dan Rute Menuju Obelix Hills

Bagi yang ingin berkunjung ke Obelix Hills, maka alamatnya ada di Klumprit 1 & 2, Wukirharjo, Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55572, Cek Google Maps Disini.

Rute termudah jika dari Kota Jogja bisa melalui Jalan Jogja Solo, kemudian belok kanan di pertigaan dekat Candi Prambanan melewati Jalan Piyungan Prambanan kurang lebih sejauh 3,5 km.

Setelah itu, kalian akan melewati jalan yang cukup sempit dan berkelok-kelok. Jadi silahkan berhati-hati dan jalan dengan kecepatan rendah saja.

Kesimpulan

Demikian informasi mengenai harga tiket masuk Obelix Hills yang lagi hits di Jogja. Tempat nongkrong kekinian yang satu ini memang selalu dipadati oleh pengunjung tiap harinya.

Karena selain bisa bersantai dan mencicipi berbagai macam kuliner, kalian akan disajikan panorama alam yang begitu indah dan sulit untuk dilupakan.

Jadi buat kalian yang mungkin sedang bingung mau liburan kemana, bisa menjadikan Obelix Hills sebagai salah satu destinasi pilihan terbaik.

Post Lainnya:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *