Harga tiket masuk Karang Setra Waterland ada di kisaran Rp40.000 – Rp45.000 bagi Anda yang berencana untuk liburan di lokasi tersebut. Kolam renang yang satu ini memiliki keistimewaan karena menjadi kolam renang tertua di Indonesia. Tentu saja, akan ada banyak hal yang bisa dinikmati pengunjung di tempat ini.
Daftar Isi:
Ulasan Sekilas tentang Karang Setra Waterland
Karang Setra Waterland adalah wisata renang yang diresmikan tahun 1954 dengan luas area mencapai 6 hektar dengan fasilitas pendukung terbilang lengkap. Kolam renang yang juga dinobatkan sebagai salah satu kolam renang terluas di Bandung ini awalnya dikhususkan untuk pelatihan atlet saja. Saat ini, lokasi tersebut terus dikembangkan hingga menjadi sarana rekreasi umum yang semakin ramai dikunjungi.
Selain masih digunakan untuk atlet profesional, pengunjung bisa berenang di wahana permainan dan kolam lain, baik untuk dewasa maupun anak. Ya, bukan sekedar berenang saja yang bisa dilakukan di Karang Setra ini, tetapi juga bermain. Sehingga tak mengherankan jika belakangan ini makin banyak keluarga yang berkunjung untuk menikmati masa liburan.
Untuk fasilitas, pengelola kolam renang juga terus melengkapi sarana agar dapat bersaing dengan objek wisata lainnya di Bandung. Di sini, pengunjung bisa memanfaatkan gazebo, kedai makanan, musholla, area parkir yang luas, penyewaan peralatan renang, tikar, ban pelampung. Bahkan kolam renang ini juga menyediakan ruang khusus untuk instruktur.
Hal Menarik di Karang Setra
Aktifitas utama yang dilakukan di lokasi ini tentu saja adalah berenang. Utamanya bagi para perenang yang sudah mahir, akan sangat terpuaskan dengan spesifikasi kolam yang tersedia. Ini karena kolam renang atlet-nya. Atau disebut sebagai Kolam Prestasi, memiliki standar olimpiade. Kolam yang satu ini dilengkapi pula dengan tempat untuk lompat tinggi hingga pelatihan menyelam.
1. Meluncur di Kolam Naga
Kolam Naga ini memiliki bentuk menyerupai seekor naga raksasa yang meliuk-liuk dengan panjang 15 meter. Pengunjung bisa naik kemudian meluncur melalui perut naga yang melingkar-lingkar tersebut kemudian terjun bebas ke kolam yang ada di bawahnya. Wahana ini bisa cukup menantang adrenalin pengunjung, utamanya yang menyukai ketinggian.
2. Bermain di Aqua Play
Wahana Aqua Play menjadi salah satu kolam yang paling disukai, utamanya anak-anak. Di kolam yang juga dilengkapi dengan seluncuran berbagai ukuran ini terdapat sebuah ember besar. Air yang ditampung dalam ember tersebut akan ditumpahkan setelah penuh, mengguyur pengunjung yang ada di bawahnya.
3. Meluncur di Waterboom
Waterboom di Karang Setra ini juga bisa jadi wahana favorit penyuka permaian ekstrim dengan 2 jalur seluncuran setinggi 12 meter, masing-masing memiliki panjang 86 meter dan 82 meter. Apabila mental belum siap, bisa mencoba wahana Pelangi Slider yang memiliki 4 tempat meluncur dan tak kalah menantang untuk dimainkan. Waterboom dan Pelangi Slider bisa jadi opsi seluncuran yang seru.
4. Basah-basahan di Kolam Pantai
Kolam lain yang cukup bersahabat, utamanya bagi anak kecil ini memiliki desain menyerupai pinggir pantai. Kolam ini memiliki sisi yang melandai dengan air yang terbilang dangkal bagi anak. Selain itu, kolam ini juga dihiasi dengan air mancur dari mulut patung binatang di sekitarnya.
5. Bersantai di Kolam Arus
Bila Anda sudah cukup lelah dan ingin bersantai sejenak, bisa beristirahat di kolam arus. Cukup siapkan ban melampung kemudian rebahan malas-malasan di atasnya sambil menikmati buaian arus air searah yang menghanyutkan. Sambil menghanyutkan diri, Anda bisa menikmati pemandangan yang kemudian berakhir di air terjun buatan yang menarik.
6. Seru-seruan di Wahana Lain
Apabila pengunjung ingin merasakan pengalaman yang lebih kaya, bisa mencoba keseruan di wahana yang lain. Ya, Anda bisa naik ke wahana lain seperti Sepeda Udara dan Balon Air, Aqua Water, Miniatur Dewaruci, Mini Cinema hingga wahana Banteng Ngamuk.
Harga Tiket Masuk Karang Setra
Untuk bisa menikmati berbagai keseruan di Karang Setra Bandung ini, pengunjung dikenakan biaya tiket dengan rincian sebagai berikut:
HTM Weekdays (Senin-Jumat) | Rp40.000 |
HTM Weekend (Sabtu-Minggu) | Rp45.000 |
Sewa Celana Renang Pria | Rp10.000 |
Sewa Pakaian Renang Wanita | Rp20.000 |
Sewa Tikar | Rp10.000 |
Sewa Ban Pelampung Single | Rp25.000 |
Sewa Ban Pelampung Double | Rp45.000 |
Sewa Ban Hitam | Rp10.000 |
Sewa Gazebo | Rp30.000/ 2 jam |
Sewa Loker | Rp10.000 |
Perlu diketahui bahwa tiket masuk tersebut berlaku untuk pengunjung dengan usia mulai 3 tahun ke atas. Objek wisata kolam renang di Bandung ini buka tiap hari dengan jam operasional mulai pukul 08.00–16.00 WIB. Pastikan kedatangan Anda sesuai dengan jam operasional pengelola.
Lokasi Karang Setra
Tempat wisata ini berada di Jl. Sirnagalih KM.4,5 No.15 Gegerkalong, Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40112. Untuk menemukan lokasinya Anda tidak akan kesulitan karena mudah ditemukan rutenya menggunakan bantuan aplikasi Maps online.
Akhir Kata
Itulah tadi informasi wisata tentang harga tiket masuk Karang Setra dan ulasan tentang lokasi wisata keluarga di Bandung ini. Segera jadwalkan kunjungan Anda, mengingat biasanya tempat ini akan ramai dikunjungi pada musim liburan, utamanya saat libur tahun baru.