Harga tiket masuk Bali Zoo memang ditawarkan dengan besaran yang beragam, untuk pengunjung lokal, domestik dan mancanegara. Anda tak perlu bingung, karena meskipun nominal HTM tersebut cukup mahal, ada banyak keseruan yang bisa dinikmati di lokasi ini. Silakan simak penjelasannya berikut ini.
Daftar Isi:
Review Sekilas tentang Bali Zoo
Bali Zoo adalah salah satu kebun binatang terbesar di Indonesia yang merawat aneka satwa sekaligus tempat konservasi dan dilengkapi pula dengan wahana permainan. Kebun binatang yang ada di Gianyar, Bali ini menampung setidaknya 350 koleksi fauna Indonesia berikut ragam flora yang tak kalah lengkap. Di sini, Anda bisa menyaksikan satwa langka mulai dari Jalak Bali, Gajah Sumatra, Kakatua Jambul Kuning, Harimau Benggala, Merak Putih, Singa Afrika dan sebagaina.
Tak hanya koleksi flora fauna saja, pengunjung juga bisa menikmati wahana permainan untuk membuat pengalaman kunjungan lebih seru dan menyenangkan. Salah satu wahana permainan yang harus Anda kunjungi adalah Jungle Splash Waterplay, wahana permainan air untuk anak-anak. Di sini, Anda bisa bebas bermain air setelah puas melihat-lihat binatang di Bali Zoo.
Soal fasilitas penunjang, di Jungle Splash misalnya, sudah dilengkapi dengan cabana, ruang locker, kamar ganti hingga cafe. Tentu saja, masih ada fasilitas publik lain yang ada di Bali Zoo ini untuk memastikan kenyamanan pengunjung selama berada di lokasi. Bisa dikatakan bahwa fasilitas yang disediakan pengelola Bali Zoo ini sudah sangat lengkap.
Hal Menarik di Bali Zoo
Tak sekedar jalan-jalan melihat hewan atau main air, ada banyak aktivitas dan atraksi seru yang menarik untuk dilakukan. Pengunjung bisa lebih terlibat dengan kehidupan satwa dengan cara sarapan bersama hewan, berinteraksi hingga menyaksikan pertunjukan satwa. Nah, berikut sejumlah kegiatan menarik yang bisa pengunjung Bali Zoo lakukan:
1. Memberi Makan Satwa
Salah satu kegiatan yang banyakd disukai oleh pengunjung adalah memberi makan satwa. Ya, pengunjung bisa langsung memberi makan kepada satwa, seperti gajah dan rusa. Rusa misalnya, memang dipelihara secara lepas di sekitar kebun binatang sehingga memberi makan secara langsung cenderung memberi pengalaman berkesan bagi anak-anak.
2. Sarapan Bersama Satwa
Tak banyak kebun binatang yang menyediakan fasilitas semacam ini. Pengunjung bisa mengikuti sesi sarapan bersama satwa di pagi hari. Ya, Anda bisa ikut sesi sarapan bersama orang utan dan gajah yang dilakuakn mulai pukul 08.00 hingga pukul 10.00 WITA.
3. Naik ke Punggung Gajah
Pengunjung juga bisa memilih paket sarapan bersama orang utan dan memandikan gajah dengan lumpur. Hal lain yang mungkin tak akan mudah Anda lupakan di sesi ini adalah naik ke punggung gajah. Anda bisa menikmati bagaimana pengalaman naik gajah selama 20- 30 menit. Namun perlu diingat bahwa sebaiknya Anda sudah menyiapkan pakaian ganti jika ingin ikut sesi memandikan gajah Sumatera tersebut.
4. Menyaksikan Atraksi Satwa
Tentu saja, hal yang tak ketinggalan di kebun binatang ini adalah penampilan atau atraksi satwa untuk tujuan edukasi yang seru sekaligus menghibur. Pengunjung bisa menikmati berbagai jenis atraksi, mulai dari pertunjukan gajah hingga oertunjukan burung. Tak sekedar menjadi penonton, pengunjung biasanya juga ditantang untuk ikut naik ke panggung saat atraksi.
5. Tur Wisata Malam
Menariknya, Bali Zoo juga menawarkan jam kunjung malam, yaitu mulai pukul 18.00 – 21.00 WITA. Pengunjung akan ditemani pemandu selama mengikuti tur dengan kegiatan seperti memberi makan rusa dan gajah, menyaksikan aktifitas binatang malam serta menyaksikan pertunjukan atraksi tarian api yang eksotis.
Harga Tiket Masuk Bali Zoo
Nah, apabila Anda ingin mempertimbangkan kunjungan ke Bali Zoo, berikut ini informasi tentang HTM Bali Zoo yang perlu Anda ketahui:
Jenis Tiket | Dewasa | Anak (2-12 Tahun) |
Tiket pengunjung lokal weekday | Rp95.000 | Rp75.000 |
Tiket pengunjung lokal weekend | Rp110.000 | Rp85.000 |
Tiket pengunjung domestik | Rp125.000 | Rp100.000 |
Tiket Promo New Normal | Rp126.000 | Rp90.000 |
Pengunjung bisa menjadwalkan kunjungan hari apa saja karena kebun binatang ini buka tiap. Namun demikian, pastikan kunjungan Anda sesuai dengan jam operasional pengelola setiap harinya mulai pagi hingga sore hari, yaitu mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WITA.
Lokasi Bali Zoo
Kebun binatang ini beralamat di Singapadu, Sukawati, Gianyar, Bali, Indonesia, 80582 dimana lokasinya bisa Anda capai dengan waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan dari Denpasar. Atau, Anda juga bisa menggunakan layanan aplikasi untuk mendapatkan rute menuju lokasinya.
Akhir Kata
Itu tadi penjelasan singkat tentang harga tiket masuk Bali Zoo dan pengalaman apa saja yang bisa Anda dapatkan dari kebun binatang yang satu ini. Meskipun nominal HTM-nya terbilang cukup mahal, namun hal ini sepadan dengan apa yang bisa didapatkan. Selain itu, kunjungan ke Bali Zoo ini juga akan membuat pengalaman liburan Anda selama di Bali lebih seru dan lengkap, tak sekedar di pantai saja.